Skip to content
Zeinamegot header
Menu
  • Home
  • Lifestyle
  • House and Living
  • Books and Cultures
  • Health and Beauty
Menu

Jangan Nilai Rumah dari Luarnya Saja!

Posted on February 29, 2016March 4, 2016 by Ratih Asri

Saat sedang mencari rumah untuk dibeli atau disewa, biasanya hal yang pertama akan diperhatikan adalah tampak depan rumah tersebut. Ya, sama seperti buku, tampilan depan rumah adalah cover yang dianggap menentukan bagus tidaknya isi dari buku tersebut. Lihat saja, di situs-situs jual beli rumah Jakarta misalnya, foto tampak depan rumah pastinya akan dipasang di halaman penjualan dengan tampilan semenarik mungkin untuk menarik perhatian pembeli.

Namun, sepertinya anggapan tersebut tidak selalu bisa diterapkan pada semua rumah. Lihat saja beberapa rumah yang ada di luar negeri berikut. Untuk mencari tahu sisi mewah rumah ini kita harus melihat sisi dalam rumah ini. Karena, semua rumah tersebut memiliki tampilan muka atau eksterior yang sangat sederhana. Namun, saat kita membuka pintu dan memasuki rumah tersebut, siap-siap terpesona dengan interiornya yang menawan. Ada yang memiliki interior dengan mebel yang  mewah, dekorasi serba ungu, hingga desain klasik yang akan membawa kita seakan-akan kembali ke masa lalu. Penasaran? Cek daftarnya berikut:

Bukan Sekedar Hangar Pesawat Biasa 

Rumah Hangar Pesawat
Rumah Hangar Pesawat

Dari luar rumah ini mungkin seperti hangar pesawat. Ya, tampilan luarnya memang sangat sederhana bahkan bisa dipilang terlalu polos. Dibalut dengan cat putih dan list coklat pada bagian bawahnya, tidak akan ada yang akan menyangka bahwa dibaliknya ternyata merupakan satu rumah bertipe studio yang luas dengan segala interior dan perabotnya yang mewah. Bertema kayu-kayuan, seluruh dinding ruangan dan lantainya dilapisi kayu sementara perabotannya didominasi dengan warna coklat dan terbuat dari kulit. Rumah berlantai dua di daerah San Antonio, Texas,  ini dibuat oleh Morton Buildings, yang memang memiliki spesialiasi dalam pembuatan rumah berbentuk seperti hangar pesawat dan sudah berpengalaman selama lebih dari 100 tahun. Wow.

Rumah Medieval di Tengah Kota 

Rumah Medieval
Rumah Medieval

Coba lihat tampilan luar rumah berikut, sama seperti rumah-rumah pada umumnya, sederhana. Tapi tunggu dulu, sekarang coba intip bagian dalam rumahnya. Kita akan langsung merasa seperti berada di tengah-tengah zaman medieval alias zaman kerajaan abad pertengahan Eropa dulu. Mulai dari ukiran kayu di setiap sudut, lukisan klasik pada langit-langit kamar tidur, hingga kaca patri warna-warni yang indah. Ingin memiliki harga ini, “cukup” rogoh kantung kita sebesar USD 399.000 atau kurang lebih Rp 5,3 miliar.

Jangan Terkecoh Jendela Lapuk 

Jangan terkecoh jendela lapuknya
Jangan terkecoh jendela lapuknya

Melihat bagian luar rumah ini, mungkin mengingatkan kita akan rumah-rumah tua di Kota Tua yang tidak terawatt. Tapi tunggu dulu, jangan terkecoh dengan jendela lapuk tersebut, karena bagian dalam rumah ini jauh dari kata “lapuk”. Desain interior rumah ini justru mengingatkan kita akan gaya modern minimalis yang chic. Mau tahu berapa harganya? Tidak tanggung-tanggung, rumah ini dibanderol dengan harga USD 1.160.000 alias Rp 15,5 miliar! Fantastis!

Bagaimana? Terinspirasi untuk membuat rumah seperti itu juga? (raw)

Share this:

  • Click to share on Facebook (Opens in new window)
  • Click to share on Reddit (Opens in new window)
  • Click to share on Tumblr (Opens in new window)
  • Click to share on Pinterest (Opens in new window)
  • Click to share on Twitter (Opens in new window)
  • Click to share on LinkedIn (Opens in new window)

Related

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Post

  • Selain Tokyo dan Osaka, Kamu Wajib Kunjungi 4 Kota Kecil Ini di Jepang
  • EmSculpt Neo, Treatment Berteknologi Canggih untuk Bentuk Tubuh Ideal
  • 5 Jenis Teh Hijau dari Jepang. Sudah Tahu?
  • 5 Penyebab Tekanan Darah Naik Turun dan Risikonya
  • 5 Kiat Booking Hotel di Saat Liburan Agar Lebih Hemat

Categories

Archives

Top Posts & Pages

  • Rumput Halaman Tetap Hijau dengan Cat Khusus
  • Tips Bisnis Penyewaan Lapangan Futsal yang Menguntungkan
  • Mengantisipasi Kesalahan Input Data di Perusahaan
  • Simpan Pasta dengan Cara yang Tepat Agar Awet
  • Cara Merawat Printer All-In-One Agar Tahan Lama

Subscribe to Blog via Email

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 1 other subscriber

IBX58355C91D0FDB

© 2025 Tips, Informasi, dan Cerita Unik Kehidupan | Zeinamegot.com | Powered by Superbs Personal Blog theme