Skip to content
Zeinamegot header
Menu
  • Home
  • Lifestyle
  • House and Living
  • Books and Cultures
  • Health and Beauty
Menu
Tiruan kota Paris di China

Tiruan The City of Light di China

Posted on January 15, 2016January 15, 2016 by Ratih Asri

Keindahan Kota Paris membuat para developer tidak segan-segan untuk menghadirkan ‘tiruan’nya di dalam properti yang hendak mereka pasarkan. Pasalnya, tidak semua orang seberuntung itu untuk mengujungi Paris dan menikmati megahnya Menara Eiffel dari jarak dekat. Lihat saja barisan perumahan di BSD, apartment mega kuningan, atau bahkan kota wisata di Cibubur yang menampilkan lanskap Kota Paris yang dibuat dalam bentuk miniatur. Semuanya dibentuk dengan ukuran yang tidak terlalu besar, namun cukup untuk menghadirkan potongan suasana Paris kepada penghuninya.

Paris di China
Paris di China

Tidak hanya Indonesia saja yang berusaha untuk membawa nuansa The City of Lights ke dalam propertinya, China pun demikian, lho. Malah, negara ini sengaja menghadirkan Paris secara keseluruhan lengkap dengan Taman Luxembourg dan Champ Elysees. Terletak di Tianducheng, wilayah ini juga memiliki Menara Eiffel setinggi 108 meter! Dalam sebuah lokasi perumahan yang berbentuk lingkaran jika terlihat dari atas langit, menara Eiffel terlihat gagah dan berdiri tegak. Hmmm, sangat mirip dengan aslinya, ya!

Wilayah yang akan dijadikan sebagai tiruan Paris ini sebenarnya adalah bagian dari pengembangan kawasan properti mewah yang digarap sejak tahun 2007. Meski dikembangkan untuk 10.000 penduduk, tempat ini sepi diminati oleh investor dan konsumen karena letaknya yang terpencil. Tianducheng berada di tengah perkebunan dan kawasan liar sehingga tidak menarik dari segi penjualan. Hingga saat ini, yang menghuni Tianducheng hanya sekitar 2000 orang, itu pun dengan status sebagai pekerja yang menggarap proyek.

Tiruan menara Eiffel di China
Tiruan menara Eiffel di China

Proyek pembuatan Paris mini ini dikerjakan oleh Zhejiang Guangsha Co. Kabarnya, selain Paris, China juga membuat replika Venice, Sydney, London, Manhattan, dan juga Hallstatt dalam bentuk mini. China memang tengah berusaha untuk menghadirkan replika ikon-ikon terkenal di seluruh dunia untuk warganya. Daya tarik Eropa, Amerika, dan Australia dianggap mampu menjual properti yang mereka buat.

Hmm, tunggu saja kelanjutan dari pembangunan ini, ya! Sebab hingga saat ini, pekerjaan konstruksi masih berlangsung dan diharapkan selesai sesegera mungkin.

Share this:

  • Click to share on Facebook (Opens in new window)
  • Click to share on Reddit (Opens in new window)
  • Click to share on Tumblr (Opens in new window)
  • Click to share on Pinterest (Opens in new window)
  • Click to share on Twitter (Opens in new window)
  • Click to share on LinkedIn (Opens in new window)

Related

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Post

  • Selain Tokyo dan Osaka, Kamu Wajib Kunjungi 4 Kota Kecil Ini di Jepang
  • EmSculpt Neo, Treatment Berteknologi Canggih untuk Bentuk Tubuh Ideal
  • 5 Jenis Teh Hijau dari Jepang. Sudah Tahu?
  • 5 Penyebab Tekanan Darah Naik Turun dan Risikonya
  • 5 Kiat Booking Hotel di Saat Liburan Agar Lebih Hemat

Categories

Archives

Top Posts & Pages

  • Rumput Halaman Tetap Hijau dengan Cat Khusus
  • Tips Bisnis Penyewaan Lapangan Futsal yang Menguntungkan
  • Mengantisipasi Kesalahan Input Data di Perusahaan
  • Simpan Pasta dengan Cara yang Tepat Agar Awet
  • Cara Merawat Printer All-In-One Agar Tahan Lama

Subscribe to Blog via Email

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 1 other subscriber

IBX58355C91D0FDB

© 2025 Tips, Informasi, dan Cerita Unik Kehidupan | Zeinamegot.com | Powered by Superbs Personal Blog theme