Skip to content
Zeinamegot header
Menu
  • Home
  • Lifestyle
  • House and Living
  • Books and Cultures
  • Health and Beauty
Menu
Teh celup unik bentuk baju

Uniknya Teh Berbentuk Gantungan Baju

Posted on April 8, 2016April 8, 2016 by Ratih Asri

Hanger biasa dipakai untuk menggantungkan sebuah baju, syal, atau celana agar tidak terlipat dan tidak lecek. Apa jadinya jika hanger ini digunakan sebagai gantungan teh? Wah, memangnya ada, ya? Yap, teh biasanya hadir dalam bentuk celup dengan tali panjang yang akan digantungkan di bibir gelas. Teh tersebut akan diseduh dengan air panas dan beberapa menit kemudian siap untuk disajikan di meja ruang tamu. Nah, dalam teh yang akan kami bahas berikut ini, prosesnya sama dengan teh pada umumnya hanya saja bentuknya seperti hanger!

Teh bentuk hangar
Teh bentuk hangar

Desain teh celup yang diberi nama Hanger Tea ini didesain oleh Soon Mo Kang. Meskipun belum dilepas di pasaran secara resmi, desain ini sudah mencuri perhatian banyak desainer, loh. Desain Soon Mo Kang digadang-gadang telah membawa angin segar pada dunia desain khususnya desain produk.

Kenapa, ya, desain ini bisa mendapat perhatian yang begitu besar? Konon, hanger yang berwarna-warni dan tea-bag yang berbentuk T-shirt itulah yang membuat teh celup ini cukup digemari. Belum lagi packaging box-nya yang didesain mirip dengan lemari gantung. Hampir semua orang yang melihatnya, mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa, pasti akan tersenyum ketika melihat teh celup ini.

Teh celup bentuk hangar
Teh celup bentuk hangar

Tidak berbeda dengan teh celup pada umumnya, Hanger Tea ini juga memiliki cara yang sama untuk penggunaannya. Jika pada teh celup biasa kalian harus ‘mencelupnya’ di air panas, untuk Hanger Tea, kalian hanya perlu ‘menggantungnya’ di bibir gelas sebelum menyeduh teh dengan air panas. Wih, asyik ya!

Akan tetapi, dibalik sambutan yang cukup meriah tersebut, ada pula kritik yang ditujukan untuk desain teh celup karya Soon Mo Kang ini. Kemasan teh yang berbentuk seperti lemari pakaian ini dinilai tidak praktis karena menghabiskan banyak ruang.

Meskipun begitu, keunikan dan desainnya yang inovatif perlu diapresiasi. Hampir setiap orang yang mengomentari desain Soon Mo Kang ini setuju bahwa desain teh celup yang ada di pasaran sudah kuno dan perlu ada inovasi baru untuk mendesain kemasannya.

Bagaimana menurut kalian? Tertarik untuk membeli teh bermodel hanger ini? (TR)

Share this:

  • Click to share on Facebook (Opens in new window)
  • Click to share on Reddit (Opens in new window)
  • Click to share on Tumblr (Opens in new window)
  • Click to share on Pinterest (Opens in new window)
  • Click to share on Twitter (Opens in new window)
  • Click to share on LinkedIn (Opens in new window)

Related

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Post

  • Tips Sederhana untuk Meningkatkan Sirkulasi Darah
  • Lezatnya Cireng Nasi – Cocok Dibuat saat Uang Pas-pasan
  • Jangan Salah Pilih, Kenali Jenis Termometer untuk Ukur Suhu Tubuh
  • Mengenal Beberapa Jenis Gangguan Kejiwaan
  • Mobil Mogok, Apakah Penyebab Utamanya?

Categories

Archives

Top Posts & Pages

  • Ini Daftar Film Lengkap Garapan Studio Ghibli
  • Tips Sederhana untuk Meningkatkan Sirkulasi Darah
  • Sebelum Kredit Mobil, Ketahui Dulu Perbedaan DP dan TDP!
  • Cara Luluran yang Benar di Rumah
  • Smartphone Samsung A20s dengan Berbagai Macam Nilai Keunggulan
  • Mengenal Istilah Copay dan Coinsurance Dalam Asuransi
  • Mengantisipasi Kesalahan Input Data di Perusahaan
  • Mengenal AC Floor Standing, Kelebihan, dan Cara Kerjanya!
  • Dari Toko Kelontong, Bisa Jadi Apa?
  • Ini Dia Istilah Slang yang Sering Digunakan dalam Fandom

Subscribe to Blog via Email

Enter your email address to subscribe to this blog and receive notifications of new posts by email.

Join 1 other subscriber

IBX58355C91D0FDB

© 2022 Tips, Informasi, dan Cerita Unik Kehidupan | Zeinamegot.com | Powered by Superbs Personal Blog theme