Memiliki asuransi pribadi meskipun sudah diberikan dari kantor sudah menjadi pilihan banyak orang saat ini. Apalagi jika asuransi kesehatan dari kantor tidak dapat menanggung kesehatan keluarga Anda, membeli polis asuransi kesehatan keluarga premi murah tentu menjadi jalan keluarnya.
Memang, ada banyak alasan mengapa asuransi kesehatan sangatlah penting. Selain dari biaya pengobatan yang semakin mahal dari hari ke hari, gaya hidup yang kurang sehat saat ini juga menjadi salah satu faktor pentingnya perlindungan asuransi. Salah satu gaya hidup yang tidak sehat adalah kebiasaan mengonsumsi makanan tinggi kalori.
Makanan yang mengandung keju, gula, coklat, krim, dan sebagainya menjadi salah satu makanan favorit masyarakat saat ini. Padahal semakin banyak kandungan tersebut dalam makanan, maka sudah jelas kalori yang terkandung dalam makanan tersebut juga akan semakin tinggi.
Sayangnya, rasanya yang nikmat dan tampilannya yang menarik membuat makanan ini sulit sekali ditolak. Nah, jika kamu termasuk penggemarnya, ketahui beberapa dampak yang bisa terjadi jika masih terus melanjutkan kebiasaan ini:
- Obesitas
Obesitas merupakan kondisi ketika berat badan tubuh berada di atas kondisi normal. Umumnya diakibatkan karena jumlah alori yang masuk ke dalam tubuh jauh lebih tinggi dibandingkan dengan jumlahh kalori yang keluar.
Kalori memang dibutuhkan untuk tubuh sebagai sumber energi saat beraktivitas. Mengonsumsi makanan dengan jumlah kalori yang seimbang dengan kalori yang akan digunakan akan membuat seluruh jumlah kalori yang masuk habis digunakan.
Ketika jumlah yang masuk justru lebih besar maka akan terjadi penumpukkan kalori dalam tubuh. Kalori yang tidak digunakan ini akan diubah menjadi lemak yang akhirnya menyebabkan meningkatnya berat badan.
- Gangguan kesehatan
Makanan tinggi kalori umumnya mengandung beragam bahan makanan tidak sehat dan juga diolah dengan cara yang tidak sehat. Misalnya saja seperti digoreng yang artinya makanan tersebut juga tinggi kolesterol.
Kadar kolesterol yang tinggi dapat menyebabkan munculnya plak pada dinding pembuluh darah. Jika plak terus bertambah maka tentunya akan menyebabkann aliran darah dalam tubuh menjadi terhambat. Hal ini bisa meningkatkan risiko kamu menderita penyakit jantung dan juga stroke.
Sementara itu, jika makanan tinggi kalori yang kamu konsumsi adalah akibat kadar gula yang tinggi, maka akibatnya bisa meningkatkan risiko kamu menderita diabetes.
Lalu apakah itu artinya kamu tidak boleh mengonsumsi makanan tinggi kalori?
Jika memungkinkan memang ada baiknya dihindari. Sayangnya, saat ini sangat sulit melakukannya. Namun, kamu bisa mencegahnya dengan cara mengurangi atau membatasi konsumsinya.
Nah, selain penting untuk mengurangi dan membatasi konsumsi makanan tinggi kalori karena memberikan dampak buruk untuk kesehatan, Anda juga disarankan untuk mengurangi serta menghindari makanan yang dapat mempercepat penuaan seperti margarin, kopi, dan lainnya.