Tahukah kamu, kalau dalam dunia traveling ternyata terdapat berbagai istilah, loh. Maybe, sebagian dari istilah ini sudah kamu ketahui dari lama. Namun, beberapa di antaranya tidak menutup kemungkinan belum diketahui. Maka dari itu, sebelum berencana untuk melakukan traveling ke berbagai daerah di Indonesia maupun negara lain dengan tetap terlindungi asuransi perjalanan dari MSIG Online, cek dahulu istilahnya, yuk!
Flashpacker
Berbeda dengan backpacker, flashpacker merupakan sebutan untuk pelancong yang melakukan perjalanan liburan dengan pendekatan yang lebih modern dan nyaman. Melansir dari laman Eiger Tropical Advertising, istilah flashpacker sendiri muncul pertama kali awal tahun 2000-an. Di mana, orang-orang pada masa itu ingin berlibur dengan nyaman ditambah adanya kemudahan teknologi.
Dalam melakukan perjalanan, flashpacker biasanya membawa peralatan teknologi seperti kamera, perangkat elektronik, laptop, dan lainnya. Sementara, untuk biaya perjalanannya, flashpacker memang berusaha untuk menghemat biaya, namun mereka cenderung memilih akomodasi yang lebih nyaman. Misalnya, memilih penginapan seperti hotel dengan berbagai fasilitasnya.
Solivagant
Mirip dengan solo traveling, solivagant diartikan melakukan perjalanan liburan hanya seorang diri atau tanpa ditemani siapapun. Meskipun sendirian, perjalanan yang dilakukan tentunya tetap menyenangkan dan ada kepuasan tersendiri ketika melakukannya. Bahkan, rencana perjalanan pun biasanya ditentukan oleh suasana hati tidak perlu menyesuaikan dengan jadwal yang padat.
Cukup berbeda memang kalau liburan dengan teman dan keluarga, kamu harus mengikuti jadwal yang mana belum tentu kamu sukai. Jadi, buat kamu yang berencana liburan sambil merilekskan pikiran tanpa ada gangguan dari orang lain, maka bisa melakukan solivagant.
Mancation
Sesuai namanya, mancation adalah perjalanan liburan yang hanya dilakukan oleh laki-laki. Tujuan melakukan perjalanannya adalah untuk bersenang-senang, menjalin ikatan, sekaligus terlibat dengan aktivitas yang kerap dikaitkan dengan maskulinitas (source: wikipedia). Konsep perjalanannya sudah ada sejak manusia pertama
Konsep perjalanannya sebenarnya sudah ada sejak manusia gua pertama berburu bersama dengan anggota suku lainnya. Namun, booming-nya diyakini baru sekitar tahun 2000-an. Kegiatan yang biasa dilakukan seperti olahraga ekstrem, bermain golf, dan kegiatan menyenangkan lainnya.
Selain ketiga istilah-istilah yang sudah dituliskan di atas, ada juga istilah lainnya, loh, seperti:
- Glamping (menginap di area perkemahan yang dilengkapi dengan berbagai fasilitas);
- Grey Nomad (melakukan liburan tanpa tujuan pasti menggunakan mobil van dan tenda lengkap);
- Staycation (liburan yang tidak membutuhkan banyak biaya dan dilakukan hanya di sekitar rumah).
- Couchsurfing (kegiatan liburan yang dilakukan dengan menumpang di rumah teman dengan jangka waktu tertentu);
Dari beberapa istilah di atas, manakah yang pernah kamu lakukan? Atau, malah baru tahu dengan semua istilahnya?