Makeup merupakan suatu hal yang sudah sangat sering dan lumrah untuk dilakukan oleh para wanita. Saat berdandan, salah satu bagian yang cukup sulit untuk dilakukan adalah alis. Meskipun sulit, hasil yang diberikan dari pengaplikasian makeup pada alis ini akan memberikan perbedaan yang signifikan pada wajah. Membuat alis memang dapat memakan waktu yang cukup lama apalagi bagi para pemula dalam hal makeup. Namun, salah satu cara untuk membentuk alis yang sering digunakan adalah dengan menyesuaikannya dengan bentuk wajah. Hal ini dikarenakan bentuk wajah memiliki karakter tersendiri yang membutuhkan bantuan bentuk untuk membuatnya lebih proporsional. Nah, untuk mengetahui tekniknya, simak artikel ini sambil menyiapkan pensil alis lokal terbaik milikmu untuk langsung mengaplikasikannya, ya!
- Wajah hati
Pemilik wajah hati yang memiliki dagu dan rahang lancip serta dahi yang lebih lebar dari dagu ini membutuhkan bentuk alis yang seimbang dengan menghindari membuat alis yang tebal. Buatlah alis dengan bentuk yang natural dengan mengisi bagian yang kosong saja.
- Wajah diamond
Ciri utama dari wajah diamond adalah tulang pipi yang tinggi dan lebar serta dagu yang lancip. Untuk menyeimbangkannya, bentuk alis yang dibutuhkan adalah lengkungan tanpa sudut yang tajam pada puncak alis. Bentuk ini dapat membuat tulang wajah menjadi lebih kecil.
- Wajah kotak
Wajah kotak biasanya memiliki karakteristik sudut wajah yang sangat tegas. Lebar dahi dan rahang pun biasanya sama. Untuk menyeimbanginya, kamu dapat memberikan bentuk alis yang natural dan cenderung melingkar pada lengkungan bagian bawah alis. Hindari juga bentuk alis yang memiliki sudut tajam dan tinggi.
- Wajah oval
Jika kamu memiliki rahang yang sempit dibandingkan tulang pipi dan panjang wajah lebih besar daripada lebar wajah, berarti bentuk wajah yang kamu miliki adalah bentuk oval. Untuk menyeimbangi bentuk wajah ini, bentuk alis yang dibutuhkan adalah dengan membuat gari alis yang natural.
- Wajah bulat
Ciri khas dari bentuk wajah ini ditandai dengan dahi yang luas dan pipi yang penuh atau chubby sehingga tidak ada bagian atau sudut tertentu yang terlihat tegas. Nah, untuk mengimbangi bentuk wajah ini, sangat diperlukan bentuk alis yang sudutnya agak tinggi sehingga membuat wajah terkesan panjang. Serta jangan lupa untuk menghindari alis yang rata.
Demikianlah beberapa bentuk-bentuk alis yang cocok untuk beberapa bentuk wajah. Semoga bermanfaat!